Halo Sobat Data! Masih ingat Dolanan Data kemarin? Yuk simak rekap Dolanan Data Batch 4 kemarin!
Pertama, kalian sudah mengetahui terkait Dolanan Data belum? Yuk simak penjelasan berikut ya!
Dolanan Data adalah event kolaborasi antara program studi Sains Data dengan Himasdata Telkom University Surabaya. Acara ini terdiri dari dua bagian yaitu workshop dan kompetisi. Dalam sesi workshop, mahasiswa akan mempelajari berbagai ilmu baru yang bermanfaat. Kemudian, pada sesi kompetisi, mereka akan mengaplikasikan pengetahuan tersebut dalam proyek berbasis kompetisi. Dengan tema-tema yang selalu menarik dan relevan, Dolanan Data menjadi event yang sangat dinanti-nanti loh!
Tak disangka Dolanan Data sudah menginjak Batch 4 loh Sobat Data! Tentunya semakin berjalannya waktu, tema dari Dolanan Data semakin informatif dan menarik. Pada Dolanan Data Batch 4 ini dilaksanakan pada 23 Mei-1 Juni 2024 dengan mengusung tema “Preprocessing and Create Dashboard for Analysis” with Google Looker Studio.
Sepertinya Looker Studio sudah tidak asing lagi ya Sobat Data, terlebih lagi untuk kalian yang sering memvisualisasikan data. Looker Studio sering digunakan untuk memvisualisasikan data karena aksesnya yang mudah, memudahkan pengguna untuk mengintegrasi data, dashboard yang interaktif dan menarik, dan lain-lain. Tentunya Dolanan Data Batch 4 dilaksanakan agar bisa mendukung skill kamu terutama dalam penggunaan Looker Studio.
Dolanan Data Batch 4 diawali dengan Workshop dan pembagian dataset pada 23 Mei 2024. Bukan hanya Workshop, namun sekaligus bisa menjadi kuliah tamu, Karena ilmu yang dipaparkan berasal dari expert langsung loh Sobat Data! Bersama pak Oktavian Yusuf Prasetya yang berasal dari Narasio Data Training and Curriculum Development Lead telah membagikan ilmunya dan sharing langsung pada Workshop Dolanan Data Batch 4 kemarin loh Sobat Data! Informatif dan seru kan pastinya, Sudah mendapat materi dan pengalaman langsung loh!
Tentunya workshop berjalan dengan seru dan informatif loh, terlebih lagi pak Oktavian yang membagikan tips n trick memvisualisasikan data dengan baik, tips menggunakan looker studio, tips langsung di dunia kerja, dan lain-lainnya. Yuk simak rekap workshop dengan dokumentasi berikut.
Setelah dilakukan workshop, peserta akan diberikan dataset yang nantinya digunakan untuk membuat project langsung berdasarkan apa yang telah dipaparkan sebelumnya. Project ini berlangsung hingga 29 Mei 2024. Tentunya Sobat Data bisa menerapkan ilmu yang telah diberikan dari workshop dan dapat luas untuk berkreasi, wah menarik kan Sobat Data?
Sebelum workshop ditutup, terdapat juga sesi ice breaking yang dapat menghilangkan penat setelah mendapat materi nih Sobat Data. Tentunya dijamin langsung fresh dan siap mengerjakan project yang telah diberikan. Berikut dokumentasinya.
Hingga tepat pada 1 Juni 2024 diadakan Grand Final bagi Finalis. Pada tahap Grand Final, Finalis harus mempresentasikan dashboard yang telah dibuat dan pada hari yang sama akan diumumkan langsung pemenang dari Dolanan Data Batch 4 ini. Sama seperti Batch sebelumnya, Dolanan Data Batch 4 terdapat 2 kategori pemenang yakni Best Project dan Best Presentation. Penasaran siapa pemenang pada Batch kali ini? Yuk simak selengkapnya!
Selamat kepada tim “KAIJU NO.15” sebagai pemenang Best Project pada Dolanan Data Batch 4. Selamat kepada I Made Wisnu Adi Sanjaya, Jihan Abdoh Bazher, Misara, Fitrah Tafakur sebagai tim “KAIJU NO.15” yang telah menjadi pemenang Best Project kali ini.
Selanjutnya, selamat kepada tim “ANALYTICS AVANGERS” sebagai pemenang Best Presentation” pada Dolanan Data Batch 4. Selamat kepada Sabrina Salva Kalimatin Sava, Nur Nisrina Salsabilla, Achmad Sultonul Arifinnn, Ikfan Putra Maesru Dwi Pradana sebagai tim “ANALYTICS AVANGERS” yang telah menjadi pemenang Best Presentation kali ini.
Sekali lagi, kami ucapkan selamat kepada para pemenang. Sekian Dolanan Data Batch 3 kali ini. Gimana, Sobat Data? Penasaran tema apa yang akan dibawakan di Dolanan Data Batch 4? Tetap pantengin terus di Instagram @ds.telkomsurabaya @himasdata.telkomsurabaya ya! See u di Dolanan Data Batch 4!
Gimana Sobat Data? Tertarik bergabung bersama Sains Data Telkom University Surabaya? Atau masih ragu-ragu buat gabung? Ada hal penting yang harus kamu tau tentang prodi Sains Data, dan hal ini pastinya bakal buat kamu semakin yakin buat join loh! Langsung di spill di aja kali ya!
Nah, ini dia! Prodi Sains Data Telkom University Surabaya sudah berakreditasi BAIK SEKALI loh! Dengan sudah berakreditasi BAIK SEKALI, sudah tidak perlu ditanyakan lagi tentang fasilitas, kurikulum, dan program lain yang pastinya berkualitas. Yakin masih ragu-ragu buat join Sains Data Telkom University Surabaya? Mending langsung gas daftar aja yuk!
Segera daftarkan diri kalian dan jadi bagian dari Sains Data Telkom University Surabaya!
Playing with Data, Winning the Era.
More info :
-Website : https://bds-sby.telkomuniversity.ac.id/
-Instagram : https://www.instagram.com/ds.telkomsurabaya/