Pada ospek jurusan Sains Data tahun ajaran 2023/2024 dilaksanakan mulai tanggal 24 Februari 2024 hingga 2 Maret 2024. Ospek jurusan Sains Data kali ini mengusung tema “Together Towards Tomorrow”. Tak lupa dengan slogan yang berlandaskan “Proaktiva, Empatika, Kreativa”. Ospek jurusan Sains Data bukan hanya sekedar ospek biasa, namun terdapat berbagai nilai yang dapat dipetik ketika mengikuti ospek tersebut.
Pada tanggal 24 Februari 2024 dilaksanakan pra-osjur secara online. Acara pra dimulai dari pembukaan, pengenalan sekilas tentang ospek dan berbagai games yang tidak kalah menarik. Pra osjur juga menjelaskan aturan-aturan yang ada di ospek nanti, perlengkapan, dan gambaran lain ketika mengikuti osjur dan tentunya disajikan dengan lengkap dan detail Sobat Data!
Pertemuan pertama ospek jurusan Balwana Abhipraya atau yang dapat disebut Baraya 2023 ini dilaksanakan pada 2 Maret 2024 dari pukul 07.00-selesai. Pertemuan pertama diisi dengan pengenalan lebih lanjut terkait kampus, hima, dan berbagai materi yang bermanfaat untuk diterapkan di kuliah nanti seperti time management, dan lain-lain. Tak lupa selalu ada ice breaking yang bisa membuat pikiran menjadi fresh setelah mengikuti ospek.
Pertemuan kedua dilaksanakan pada 3 Maret 2024 dengan waktul yang sama. Pertemuan kedua juga berjalan lancar. Pertemuan ini memaparkan materi yang tak kalah menarik dari pertemuan pertama, yaitu critical thinking yang sangat berguna untuk kehidupan kuliah, materi debat hingga sesi live prakteknya Sobat Data! Menarik kan? Jadi bisa mempratekkan ilmu yang didapat secara langsung. Tidak lupa selalu ada ice breaking seru selain merefresh pikiran juga memperkuat kebersamaan ketika ospek ini.
Pertemuan ketiga dilanjutkan pada tanggal 9 Maret 2024 dengan waktu yang sama. Pada pertemuan ini, tentunya disajikan materi yang bermanfaat juga seperti berbicara efektif atau public speaking hingga tips and trick penulisan karya tulis ilmiah yang baik. Materinya juga bermanfaat untuk menghadapi kuliah nanti loh Sobat Data! Apalagi teruntuk mahasiswa yang ambis lomba, sangat bermanfaat sekali tentunya.
Pertemuan keempat dilaksanakan pada tanggal 10 Maret tentunya dengan waktu yang sama. Pertemuan kali ini dimulai dengan presentasi hasil karya inovatif dari para mahasiswa yang sangat kreatif loh Sobat Data! Dilanjut pemaparan materi teamwork yang bisa disebut skill wajib mahasiswa di dunia perkuliahan. Tak lupa terdapat ice breaking pemersatu kebersamaan, dimana semua mahasiswa menyatu menjadi satu kebersamaan dalam ospek jurusan Balwana Abhipraya 2023.
Tak selesai dari situ, terdapat juga acara berkelanjutan dari ospek ini loh Sobat Data! Seperti kegiatan buka bersama dengan seluruh mahasiswa Sains Data, malam inagurasi dimana mahasiswa yang mengikuti ospek akan menampilkan bakatnya di panggung malam inagurasi, dan tak lupa makan bersama yang semakin mempererat kebersamaan seluruh mahasiswa. Berikut adalah dokumentasi kegiatan lanjutan setelah ospek jurusan Balwana Abhipraya 2023
Nah itu tadi Sobat Data rekap singkat Ospek Jurusan Sains Data Balwana Abhipraya 2023. Seru dan menarik kan tentunya?
Tertarik belajar lebih lanjut tentang Data Science? Yuk gabung bersama Sains Data Telkom University Surabaya!
Playing with Data, Winning the Era.
More info :
-Website : https://bds-sby.telkomuniversity.ac.id/
-Instagram : https://www.instagram.com/ds.telkomsurabaya/